SEMARANG –  Penanganan perkara tindak pidana maupun perdata yang dilakukan oleh instansi Polri, Kejaksaan, dan Pengadilan Negeri memerlukan langkah satu persepsi dalam setiap penanganannya.

Hal ini dilakukan oleh Polres Semarang dengan menggelar Monitoring dan Evaluasi Criminal Justice System (CJS).

Dengan prakarsa pimpinan lima Pilar yaitu Kapolres Semarang AKBP Achmad Oka Mahendra, Kajari Kabupaten Semarang Dr Rr Theresia Tri Widorini, Ketua Pengadilan Negeri Kabupaten Semarang Dr Nur Kholis, Kepala Lembaga Pemasyarakatan kelas II A Ambarawa Mujiarto, Kepala Balai Pemasyarakatan kelas I Semarang Sarwito.

Kegiatan monev ini berlangsung Senin 13 Mei 2024 di Hotel Griya Persada Bandungan.

Kapolres Semarang AKBP Oka dalam sambutannya menyampaikan terimakasih atas prakarsa dan campur tangan instansi terkait.

Terutama lima pimpinan yang hadir dalam kegiatan kali ini sehingga dapat memberikan solusi dan persamaan persepsi dalam penanganan perkara.

“Kegiatan ini sebagai penyamaan persepsi antar instansi dalam penanganan perkara. Diantaranya perkara tindak pidana, perdata, narkotika hingga penanganan lakalantas di wilayah Kabupaten Semarang. Sekaligus sebagai wadah mencari solusi segala kendala yang terjadi selama menangani perkara,” kata Kapolres.

Hal senada juga disampaikan Kajari Kabupaten Semarang Dr Rr Theresia serta Ketua PN Kabupaten Semarang Dr Nur Kholis.

Keduanya menyampaikan apresiasi setinggi tingginya atas terlaksana kegiatan kali ini.

“Pada masing masing instansi pasti mempunyai kebijakan. Namun dengan adanya kegiatan ini kami yakin dapat mencari solusi serta persamaan persepsi dengan bersama sama duduk satu forum,” ungkap Kajari.

Kegiatan juga diisi dengan tanya jawab, serta penyampaian kendala kendala yang di alami para penyidik dari Polres Semarang, para jaksa, hakim dan petugas Lapas yang juga turut hadir di dalam kegiatan tersebut.

 

Polda Jateng, Kapolda Jateng, Irjen Pol Ahmad Luthfi, Wakapolda Jateng, Brigjen Pol Agus Suryonugroho, Kabidhumas Polda Jateng, Kombes Pol Satake Bayu, Jawa Tengah, Jateng, AKBP Sigit, AKBP Erick Budi Santoso, Iptu Mohammad Bimo Seno, AKBP Hary Ardianto, AKBP Bronto Budiyono, Kombes Pol Nanang Haryono, AKBP Suryadi, Kompol Joko Lelono