BATANG – Pada hari Kamis, 6 Juni 2024, sekitar pukul 05.18 WIB, terjadi kecelakaan lalu lintas di Jalur Tol KM 357+600 Jalur A, Desa Gondang, Kecamayan Subah, Kabupaten Batang.

Kendaraan yang terlibat adalah KBM Mitsubitshi Pajero dengan nomor polisi B 1409 FJJ menabrak truk yang belum dikenal identitasnya.

Hal tersebut dibenatkan oleh Kasat Lantas Polres Batang, AKP Wigiyadi saat dihubungi melalui WhatsApp, Kamis 6 Juni 2024.

“Ya benar ada kecelakan, dengan korban meninggal dunia satu orang,”

 

Adpaun identitas korban Agah Nugraha, berusia 46 tahun, bekerja sebagai swasta, beralamat di Jl. Flamboyan A1/15 Rt. 009 Rw. 012, Kecamatan Rawabuaya, Kota Jakarta Barat.

Ia mengalami luka memar pada tangan kiri dan kepala, namun kondisinya sadar. Kemudian Fellix Wahyu Pratama, berusia 24 tahun, beralamat di Dukuh Tegal Kecamatan. Klaten Tengah, Kabupaten Klaten.

Ia mengalami luka terbuka pada kepala hingga meningal dunia di tempat kejadian perkara (TKP). Fellix adalah penumpang mobil Mitsubitshi Pajero.

“Untuk kronologis kejadian, mobil Mitsubitshi Pajero dengan nomor polisi B 1409 FJJ sedang berjalan dari arah timur ke barat di jalur tol. Saat melewati jalan yang lurus, datar, dan berbeton baik, cuaca cerah, serta arus lalu lintas sepi pada pagi hari, diduga pengemudi kurang konsentrasi atau mengantuk,”ungkap AKP Wigiyadi.

Akibatnya, kendaraan menabrak Truck yang tidak dikenal identitasnya. Setelah tabrakan, Truck tersebut meninggalkan tempat kejadian perkara (TKP).

“Kami sedang melakukan penyelidikan lebih lanjut terkait kecelakaan ini. Kami mengimbau kepada seluruh pengguna jalan untuk selalu memperhatikan keselamatan dan menghindari mengemudi dalam kondisi mengantuk.” kata Kasat Lantas Polres Batang, AKP Wigiyadi.

 

Polda Jateng, Kapolda Jateng, Irjen Pol Ahmad Luthfi, Wakapolda Jateng, Brigjen Pol Agus Suryonugroho, Kabidhumas Polda Jateng, Kombes Pol Satake Bayu, Jawa Tengah, Jateng, AKBP Sigit, AKBP Erick Budi Santoso, Iptu Mohammad Bimo Seno, AKBP Hary Ardianto, AKBP Bronto Budiyono, Kombes Pol Nanang Haryono, AKBP Suryadi, Kompol Joko Lelono